KABAR21–Touna–Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif diwilayahnya, Polsek Ampana Kota laksanakan Jumat Curhat himbau warga, Jumat (21/06/2024) sekitar pukul 09.30 Wita.
Kali ini Polsek Ampana Kota laksanakan Jumat curhat dibengkel motor Pinastika kelurahan Labiabae kecamatan Ampana Kota dengan menyasar pemilik serta mekanik bengkel dan warga masyarakat yang sedang melakukan servise motor di bengkel.
Kegiatan dipimipin langsung oleh Kapolsek Ampana Kota Iptu Maryanto dan didampingi Kanit Binmas Aiptu Beni Abubakar, Aipda Rai Eliyasa, dan Bripka Karman.
Kapolsek memberikan himbauan kepada pemilik bengkel dan mekaniknya agar tidak melayani pelanggan yang ingin membeli atau memasang knalpot bogar.
“Jangan layani masyarakat yang mau pasang atau beli knalpot yg tidak sesuai standar/bogar, karena melanggar aturan lalulintas serta bising mengganggu pengguna kendaraan lain dan warga sekitar,” ungkap Kapolsek.
“Kepada para orang tua agar jaga dan di pantau pergaulan anak-anaknya yg sudah remaja. Himbau mereka agar tidak terlibat balapan liar, apalagi menggunakan knalpot bogar yg dpt mengganggu,” pesannya.
Iptu Maryanto juga berpesan, saat ini narkoba sudah merajalela, jangan sampai anak kita terjerumus narkoba yg tidak baik bagi kesehatan dan dapat merusak masa depan, ekonomi dan yang terpenting dilarang oleh undang-undang.
“Baiknya carilah kegiatan positif dengan berolahraga atau ikut organisasi yang bermanfaat atau menjadi remaja masjid atau kegiatan positif lainnya,” kata Kapolsek.
Selain itu, Kapolsek juga menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap menjaga kamtibmas, karena saat ini sudah memasuki tahapan pelaksanaan Pilkada Kabupaten Touna tahun 2024.
“Jangan percaya berita hoax di medsos dan jangan percaya modus penipuan lewat WA, SMS atau aplikasi undangan yg biasa dikrim lewat WA yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain”, tambahnya lagi.
“Sebelum kita kena bujuk rayu penipu. Cek dulu kebenarannya atau silahkan hubungi pihak berwajib bila ada hal-hal yang mencurigakan, karena saat ini sudah semakin banyak modus penipuan,” katanya.
“Kami berharap kondusifitas masyarakat bisa terjaga menuju pelaksanaan Pilkada Kabupaten Touna 2024. Dan kepada warga masyarakat harus menyadari pentingnya keamanan dan ketertiban dimasyarakat,” tutup Kapolsek.
Pewarta: Muh Rano