Kapolres Wajo Hadiri Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kabupaten Wajo

News285 Dilihat

 

KABAR21–WAJO–Kepala Kepolisian Resor ( Kapolres ) Wajo menghadiri pengukuhan pasukan pengibar Bendera Pusaka tingkat Kabupaten Wajo tahun 2024.

Kapolres Wajo AKBP Muhammad Rosid Ridho,S.I.K membenarkan adanya giat yang dilakukannya bahwa pada hari Jumat Tanggal 16 Agustus 2024 Pukul 09.15 WITA bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Kabupaten Wajo di laksanakan pengukuhan pasukan pengibar bendera pusaka tingkat Kabupaten Wajo,ujarnya.

Giat pengukuhan pasukan pengibar bendera pusaka tersebut dipimpin oleh Pj. Bupati Wajo Drs. Andi Batara lipu, M.Si,sambungnya.

Selain dihadiri oleh Kapolres Wajo AKBP Muhammad Rosid Ridho, S.IK acara pengukuhan pasukan pengibar bendera pusaka dihadiri juga
Dandim 1406 Wajo Letkol Inf Wahyu Yunus, S.I.P,Kepala Kejaksaan Negeri Sengkang Andi Usama Harun, S.H.,M.H ,Sekda Kabupaten Wajo Ir. Armayani, M. Si, Kepala Kementerian Agama Sengkang Dr. H. Muhammad Yunus, S.Ag., M.Ag,Ketua Pengadilan Negeri Sengkang Dr. Ilham, SH., MH, Ketua Pengadilan Agama Sengkang Hasrawati Yunus, SH., MH,Para staf Ahli Bupati Wajo,para Asisten Sekda Kabupaten Wajo,Para Forkopimda Kabupaten Wajo dan Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Wajo serta oara orang tua pasukan pengibar bendera pusaka.

” Adapun susunan acara sebagai berikut Bupati Wajo selaku Pembina Upacara memasuki tempat upacara,Lagu Kebangsaan Indonesia Raya,Penghormatan umum kepada Pembina Upacara, Laporan Pemimpin Upacara,Mengheningkan Cipta dipimpin oleh Pembina Upacara
,Pembacaan Ikrar (dipandu oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Wajo, dilanjutkan dengan Penciuman Bendera Merah Putih diringi Lagu Bagimu Negeri),Pernyataan Pengukuhan oleh Pembina Upacara
,Penyematan Lencana kepada Pemimpin Upacara oleh Pembina Upacara,Amanat pembina Upacara,Pembacaan doa,Penghormatan Umum Kepada Pembina Upacara,Menyanyikan lagu Syukur,Prosesi pelipatan Bendera Merah Putih,Sesi foto bersama.

Sedangkan jumlah peserta pengukuhan pasukan pengibar bendera pusaka tingkat kabupaten wajo tahun 2024 berjumlah 70 orang peserta yang terdiri dari 35 putra dan 35 Putri yang merupakan utusan terbaik dari SMA, SMK, Ma sederajat se-kabupaten Wajo.

Dalam amanat Bupati Wajo menyampaikan
1. Pengukuhan Paskibraka Kab. Wajo Tahun 2024 merupakan momen yang sangat istimewa dan penuh makna, di mana putra-putri terbaik Kab. Wajo dikukuhkan untuk mengemban tugas yang mulia, mengibarkan Sang Saka Merah Putih pada upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 tahun 2024.

2. Tugas sebagai Paskibraka bukan hanya tentang mengibarkan bendera, tetapi juga tentang membawa semangat kebangsaan dan menjaga persatuan serta kesatuan bangsa ini.

3. Pasukan Paskibraka merupakan representasi dari keberagaman dan persatuan Indonesia dengan menanamkan nilai-nilai Pancasila, junjung tinggi integritas, dan jadilah teladan bagi generasi muda lainnya.

4. Ucapan selamat terpilih menjadi Paskibraka Tahun 2024. Semoga tugas yang akan kalian emban dapat berjalan dengan lancar, dan semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan dan kekuatan kepada kalian semua.

Pewarta: Muh Rano

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *